Hujan deras yang mengguyur Jakarta belakangan ini, membuat Pemerintah Provinsi DKI kembali bersiaga mengahadapi bencana banjir. Beberapa wilayah
Jakarta pun sudah ada yang terkena banjir, khususnya daerah yang secara geografis lebih rendah, seperti kawasan Kampung Pulo, Jakarta Timur.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta Timur, Iwan P. Samosir menegaskan, pihaknya sudah siap dalam mengantisipasi banjir dan
akan fokus pada wilayah yang selalu dilanda banjir setiap tahunnya. "Kita sudah memberikan peringatan kepada para lurah dan camat, supaya
mengaktifkan posko minimal untuk memonitor wilayah dan juga menyiapkan sarana prasarana yang ada ditingkat kecamatan dan kelurahan," ujar Iwan.
selengkapnya : http://metro.news.viva.co.id/news/read/731145-jakarta-timur-waspadai-banjir-kiriman-dan-rob
No comments:
Post a Comment