Wednesday, January 20, 2016

Ahok: Jakarta Belum Bisa Bebas Banjir

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengaku percaya diri menghadapi potensi musibah banjir di Jakarta yang bisa terjadi saat puncak musim penghujan, yang diperkirakan mulai berlangsung pada pertengahan bulan Januari 2016 atau pekan depan. Ahok, sapaan akrab Basuki mengatakan, Kepala Dinas Tata Air DKI Teguh Hendarwan, yang baru ia lantik menggantikan Tri Djoko Sri Margianto pada Kamis, 3 Desember 2015, telah memahami instruksinya terkait tindakan pencegahan terjadinya bencana banjir.

Mantan Bupati Belitung ini menyampaikan, baiknya kualitas pembangunan dan pemeliharaan saluran air, seluruh genangan di Jakarta akan memiliki sifat yang sama seperti genangan yang terjadi di Jalan Meruya Selatan. "Kita enggak bisa berharap banjir cepat hilang dari Jakarta. Tapi minimal sekarang, jumlah titik genangan sekarang itu sudah berkurang dibanding dulu dan cepat surut," ujar Ahok.

Sebagai informasi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi puncak musim penghujan akan terjadi pada pertengahan bulan Januari hingga bulan Februari 2016. Musim penghujan di wilayah barat Indonesia, di selatan garis khatulistiwa sendiri diperkirakan terjadi hingga bulan Juni 2016, di mana tren penurunan curah hujan diperkirakan baru terjadi pada bulan Maret 2016.

selengkapnya : http://metro.news.viva.co.id/news/read/722867-ahok--jakarta-belum-bisa-bebas-banjir

No comments:

Post a Comment


kerja di rumah